Upacara Pembukaan Ujian Kenaikan Tingkat, IKSPI Kera Sakti Cabang Banyuwangi

BANYUWANGI – wartaglobal24jam.com | Suasana meriah menyelimuti Lapangan Dam 5, Desa Tegaldlimo, Kecamatan Tegaldlimo, pada Minggu (15/09/2024).

Ratusan pendekar muda dari 16 kecamatan se-Kabupaten Banyuwangi mengikuti Ujian Kenaikan Tingkat IKSPI Kera Sakti Angkatan 139 dan 140.

Acara yang dimulai pukul 08.00 WIB ini dihadiri oleh Wakil Kasat Reskrim Polresta Banyuwangi, AKP Kariadi, SH, Kapolsek Tegaldlimo, AKP Ali Arifin, SH, Ketua Ranting IKS.PI Tegaldlimo, Santoso, serta perwakilan dari TNI dan Polri.

Dalam sambutannya, Ketua Ranting IKS.PI Tegaldlimo, Bapak Santoso, menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta yang telah berlatih keras untuk mengikuti ujian ini. “Semoga dengan ujian ini, para peserta semakin mahir dan dapat menjaga nama baik perguruan,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Tegaldlimo, AKP Ali Arifin, mengapresiasi kegiatan positif ini. Menurutnya, bela diri tidak hanya mengajarkan keterampilan fisik, tetapi juga nilai-nilai moral yang tinggi. “Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan dan semakin berkembang,” ucap Kapolsek Tegaldlimo AKP Ali Arifin.

Ujian Kenaikan Tingkat ini tidak hanya menjadi ajang unjuk kemampuan, tetapi juga sebagai wadah silaturahmi antar perguruan silat di Banyuwangi. Pungkasnya. (Bgn/Jat).

Berita Terkait

WNA Asal Belgia Tak Menyangka Menjadi ...
WNA Asal Belgia Tak Menyangka Menjadi ...
Polresta Banyuwangi Gelar dan cek Ranmor ...
Polresta Banyuwangi Gelar dan cek Ranmor ...